Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken Manado
Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken Manado - Sahabat Alam, jika anda saat ini sedang mencari tempat yang paling cocok untuk menikmati keindahan bawah laut, maka anda tepat mampir kesini, karena Travel Mei akan membagikan informasi mengenai Keindahan Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken Manado.
Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken merupakan sebuah Objek Wisata yang terletak di Manado, Sulawesi. Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken ini merupakan Objek Wisatan Alam Indonesia yang wajib dikunjungi, Taman Laut Bunaken ini adalah sebuah pulau yang mempunyai luas 8.08 Km di teluk Manado.
Objek Wisata yang mempunyai luas mencapai 75.265 ha ini merupakan salah satu taman laut yang mempunyai biodiversitas laut tertinggi dunia, yang hal ini menyebabkan banyak sekali para wisatawan yang penasaran dan berkunjung ke Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken ini.
Di Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken ini terdapat yang namanya fasilitas scuba diving yang mana fasilitas ini berhasil manarik peminta para wisatawan untuk berkunjung ke Objek Wisata yang terletak di Manado ini. Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken ini memiliki 5 pulau didalamnya yaitu pulau Manado Tu, pulau Bunaken, Pulau Siladen, Pulau Mantehage beserta beberapa anak pulaunya, dan Pulau Naen. Namun walaupun luas area Taman Nasional Laut Bunaken ini mempunyai luas seperti yang saya sebutkan tadi, Objek Wisata ini memiliki lokasi penyelaman terbatas di masing-masing yang mengelilingi pulau tersebut.
Kedalaman penyelaman di Taman Wisata Nasional Laut Bunaken ini cukup beragam hingga 1.344 m. Taman Wisata Nasional Laut Bunaken ini memiliki 20 titik penyelaman dengan 12 titik selam diatara ke20 titik selam tersebut berada disekitar pulau Bunaken, dan ke Dua belas titik ini yang paling sering dikunjungi para wisatawan untuk menyelam yang berjajar dari bagian tenggara sampai kebagian barat daripada pulau tersebut. Dengan menyelam di Taman Wisata Nasional Laut Bunaken ini kita akan bisa menikmati keindahan pemandangan bawah laut Taman Wisata Nasional Laut Bunaken yang sangat mempesona ini.
Di kedua belas tempat penyelaman tersebut terdapat dinding-dinding karang raksasa yang melengkung kearah atas dan berdiri vertikal. Yang mana Dinding karang raksasa ini menjadi salah satu sumber makanan bagi ikan-ikan yang ada disana (Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken)
Akses Jalan Menuju Taman Wisata Nasional Laut Bunaken
Taman Wisata Nasional Laut Bunaken ini dapat kita capai dengan menggunakan speedboat atau kapal sewaan dengan lama perjalanan untuk mencapai tujuan sekitar 30 menit dari pelabuhan kota Manado.
Harga Tiket ke Taman Nasional Laut Bunaken
Kami informasikan juga bahwa Harga Tiket Masuk Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken Manado ini adalah Rp. 50.000,- per sekali masuk. Namun jika anda membeli tiket yang langsung berlaku selama 1 tahun, maka biayanya bisa lebih irit yaitu Rp. 150.000,-/orang yang berlaku 1 tahun.
Nah itu tadi Informasi Objek Wisata Alam Indonesia yang dapat Travel Mei bagikan pada kali ini mengenai Objek Wisata Taman Nasional Laut Bunaken Manado, di informasikan juga bahwa sudah terdapat juga hotel yang terdapat di dekat Taman Nasional Bunaken ini. Semoga bermanfaat. Baca juga Daftar Penginapan Atau Hotel Murah Dekat Ancol Jakarta
Get notifications from this blog